Bila kamu sedang membutuhkan jawaban dari soal: Nama senyawa NaCl adalah……, maka sobat sudah berada di tempat yang benar.
Disini tersedia beberapa jawaban mengenai pertanyaan tersebut. Ayok lanjutkan membaca …
——————
Pertanyaan
Nama senyawa NaCl adalah……
Solusi #1 untuk Pertanyaan: Nama senyawa NaCl adalah……
Nama senyawa NaCl adalah Natrium Klorida
Penjelasan:
Untuk menjawab soal ini maka kita perlu mengingat kembali tata cara pemberian nama senyawa didasarkan pada jenis ikatannya yaitu:
1. Senyawa Ionik
Senyawa ionik merupakan senyawa yang tersusun dari unsur logam utama atau transisi dan non logam yang membentuk ikatan ionik.
Adapun pemberian nama senyawa ionik yaitu:
Nama Unsur Logam utama + Nama Unsur Non logam + Akhiran -ida
adapun jika senyawa ionik mengandung ion poliatom maka tata namanya menjadi:
Nama Unsur Logam Utama + Nama ion Poliatom
Untuk senyawa dari logam transisi yaitu:
Nama unsur Logam Transisi + (Biloks) + Nama unsur Non logam + Akhiran –ida
Adapun jika mengandung ion poliatom maka tata namanya menjadi
Nama unsur Logam Transisi + Biloks + Nama ion Poliatom
*Biloks ditulis dalam angka romawi dan diberi tanda kurung
2. Senyawa Kovalen
Senyawa kovalen merupakan senyawa yang tersusun dari unsur non logam dan non logam yang membentuk ikatan kovalen.
Adapun pemberian nama senyawa kovalen yaitu:
Jumlah unsur Non logam 1 + Nama Unsur non Logam 1 + Jumlah unsur Non logam 2 + Nama Unsur Non logam 2 + Akhiran -ida
Jumlah unsur dinyatakan dengan:
1 = mono
2 = di
3 = Tri
4 = Tetra
5 = Penta
6 = Heksa
7 = Hepta
8 = Okta
9 = nona
10 = Deka
* Jika unsur non logam pertama berjumlah 1, maka bisa ditulis dengan awalan mono atau tanpa awalan.
==============================================================
Berdasarkan pemaparan aturan diatas, maka kita bisa mengerjakan soal di atas, yaitu:
Senyawa NaCl merupakan senyawa yang terbentuk dari atom Na atau Natrium yang bersifat logam dengan atom Cl atau Klorin yang bersifat non Logam, sehingga senyawa NaCl merupakan golongan senyawa Ionik.
Karena senyawa ionik maka rumus penamaan yang digunakan adalah
Nama Unsur Logam utama + Nama Unsur Non logam + Akhiran -ida
maka
Natrium + Klrodin + -ida
sehingga Namanya adalah
Natrium Klorida
Demikian penjelasan tentang penamaan senyawa menurut Aturan IUPAC
Pelajari soal-soal lainnya tentang Tata nama dan Persamaan Reaksi kimia melalui link berikut:
Pengertian Reaktan
https://brainly.co.id/tugas/2457483
Penulisan Tata Nama senyawa
https://brainly.co.id/tugas/22332342
Penulisan Rumus senyawa berdasarkan pada Nama
https://brainly.co.id/tugas/10004814
Selamat Belajar dan Tetap Semangat!!!
#AyoBelajar
—————————————————————————————————
Detail Jawaban:
Kelas : X
Mapel : KIMIA
BAB : Tata Nama dan Persamaan Reaksi
Kode : 10.7.5.
—————————————————————————————————-
——————
Demikianlah jawaban mengenai Nama senyawa NaCl adalah……, semoga dengan jawaban di atas dapat membantu menyelesaikan masalah kamu.
Kalau sobat masih ada pertanyaan yang lain, silahkan pakai tombol pencarian yang ada di website ini.