Tips Membuat Kerajinan dari Kardus Bekas – Seiring dengan pembatasan penggunaan kantong plastik di minimarket maupun supermarket, maka kardus bekas seringkali menjadi pilihan sebagai wadah barang belanjaan Anda. Selain itu mungkin Anda mendapatkan kardus bekas dari hasil membeli barang-barang elekronik. Daripada dibuang begitu saja, lebih baik kita manfaatkan menjadi kreasi unik yang lebih indah dan bernilai.
Baca juga: Aneka Ragam Karya dari Barang Bekas
Pada kesempatan ini saya akan memberikan tips membuat kerajinan tangan dari kardus bekas. Untuk anda semua yang bingung ingin ditaruh kemana lagi kardus bekas yang menumpuk kalian bisa buat kreasi loh dari kardus – kardus itu. Berikut yang dapat anda lakukan dengan kardus bekas yang anda miliki selain dibuang dan dibakar begitu saja.
Baca juga: Menciptakan Hasta Karya dari Barang Bekas
Aneka Inspirasi Menarik Membuat Kerajinan dari Kardus Bekas
Berikut ini adalah 3 contoh kerajinan tangan dari kardus bekas yang dapat Kelas Inspirasi ulas pada kesempatan ini …
- Membuat Kotak Kado
Supaya mudah membungkus hadiah untuk seseorang yang sedang berulang tahun sekarang tidak perlu bingung. Supaya tidak ketahuan terlebih dahulu apa isinya anda bisa memasukkan hadiah yang akan berikan kepada seseorang ke dalam kardus terlebih dahulu supaya menambah penasaran yang akan mendapatkan hadiah. Kardus juga berfungsi untuk menjaga keamanan barang yang kalian berikan.
Anda dapat membentuk kardus sesuai keinginan anda selain dalam bentuknya yang biasa yaitu segi empat atau persegi panjang. Setelah anda bentuk anda bisa melapisinya dengan kertas kado dengan pilihan gambar yang dapat kalian pilih.
Bahkan membuat kerajinan dari kardus bekas berupa kotak kado ini bisa Anda jadikan sebagai ladang bisnis loh!
- Membuat Bingkai
Ingin rasanya memajang foto sendiri, bersama keluarga atau teman dikamarmu tetapi anda tidak memiliki bingkai untuk melindunginya. Jangan khawatir ada cara mudah untuk merealisasikan itu semua. Kalian dapat membuat bingkai dari kardus bekas kalian. Biasanya pada tahap awal kalian akan menggunakan bentuk persegi atau persegi panjang yang mudah namun kalian juga bisa saja menggabungkannya atau juga dengan menambahkannya dengan bentuk lain seperti oval, lingkaran, segi enam dan lain – lain. Alat yang kalian butuhkan untuk membuat kerajinan dari kardus bekas ini sangatlah sederhana seperti kardus, gunting, penggaris, lem kertas double tape dan kertas kado untuk mempercantik hasil bingkai.
- Membuat Lampu Duduk Untuk Menjaga Tidur Anda
Ide membuat kerajinan dari kardus bekas yang terakhir adalah membuat lampu tidur. Dalam membuatnya diperlukan alat – alat bantu seperti gunting, penggaris, lem perekat atau double tape, kertas minyak, atau kertas sampul buku cokelat atau kertas lain dengan warna favorit anda.
Pertama – tama potonglah kardus yang anda miliki ke dalam bentuk persegi empat. Kemudian gambarlah pada kardus tersebut dengan gambar yang anda inginkan sesuai imajinasi kalian. Saran saya jika untuk digunakan lampu tidur gambar sesuatu yang tidak memiliki luas dan bentuk yang besar. Setelah menggambar kalian akan menggunting pola yang telah anda gambarkan bisa menggunakan gunting, pisau atau kater. Jika sudah di lubangi sesuai dengan gambar yang anda gambar di awal siap kan lampu untuk menerangi di dalamnya. Jadi deh lampu tidur duduk, mudah sekali bukan?
Banyak sekali buka kreasi yang dapat kita buat dari kardus bekas dan masih banyak lagi yang dapat kalian buat dari kardus. Maka jangan kalian buang bekas kardus. Jika ada waktu luang maka cobalah membuat kerajinan dari kardus bekas selamat mencoba.